Sego Tumpang

Nasi tumpang adalah nasi yang menggunakan kuah berupa sambal tumpang. Sambal tumpang sendiri merupakan sambal yang dibuat dengan bahan baku tempe yang sudah basi dan dimasak dengan ayam serta kadang-kadang rambak. Cara penyajiannya sama persis dengan nasi pecel yang sudah populer. Tidak semua tempe bisa digunakan.

Hasil gambar untuk Sego Tumpang


Olahan nasi khas Kediri, Jawa Timur ini menyajikan cita rasa yang begitu unik karena menggunakan tambahan kuah sambel tumpang. Sambel tumpang sendiri merupakan sejenis sambal yang terbuat dari tempe bosok, yaitu tempe yang sudah mulai membusuk.
Mungkin terdengar sedikit aneh, tapi olahan tempe bosok lazim ditemukan dalam masakan Jawa. Beberapa jenis masakan bahkan menggunakan campuran tempe bosok sebagai salah satu bumbunya, seperti sayur lodeh, oseng-oseng kangkung, dll.
Biasanya sambel tumpang dimasak bersama ayam dan kerupuk kulit atau rambak sehingga cita rasanya semakin nikmat.



Bahan-bahan

  • 1 papan tempe busuk
  • 4 buah daun jeruk
  • 1 ruas laos
  • 2 buah daun salam
  • Gula pasir
  • Garam
  • Santan setengah butir kelapa
  • 7 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 4 buah kemiri
  • 5 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 1 buah kencur
  • 6 buah Tahu goreng dipotong2 segitiga
  • Bahan sayur:
  • Taoge seduh air panas
  • Bayam

Langkah

  1. Rebus gempw busuk bawang putih bawang merah cabe merah dan rawit sampai khas bau tempe busuk keluar jangan buang air rebusan
     
     
  2. Laos di geprek saja..haluskan bawang putih bawang merah cabe rawit cabe merah kencur
     
     
  3. Tumis bumbu halus dan laos kasih daun jeruk dan salam masukka ke dalam sisa air rebusan tadi lanjut masuk tahu dan tempe busuk yang dah dihancurkan..
     
     
  4. Tambah gula dan garam..tes.rasa
     
     
  5. Susun dalam piring nasi dan sayur2an siram dengan kuah dan tahu tadi

Komentar

Postingan Populer