Sop Konro
Sop konro khas Sulawesi Selatan ini sudah sangat populer. Seperti sop iga, sop konro ini juga menggunakan bahan dasar iga sapi. Bedanya, iga yang digunakan untuk sop konro ini berukuran besar. Iga yang dimasak hingga lembut itu disiram kuah kecoklatan yang terbuat dari kluwek, ketumbar, cengkeh, lengkuas, daun salam, bawang merah, dan bawang putih. Sop konro biasanya disajikan dengan buras, lontong khas Makassar.